rwan Putra, Semarang Apto Online 13 Oktober 2014. Kegiatan Bimtek Master Penguji Pendidik Kursus dan Pelatihan yang difasilitasi oleh Subdit Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kursus dan Pelatihan Direktorat P2TK Ditjen Paudni Kemdikbud, telah dilaksanakan Noormas Hotel Semarang berlangsung dengan penuh perhatian dan penuh semangat dari semua peserta.
Pada hari ini Senin tanggal 13 Oktober 2014, aktifitas Bimtek Master Penguji seakan mendapat energi baru, hal ini dikarenakan hadirnya tokoh-tokoh pendidikan nonformal yang selama ini telah mendedikasikan dirinya untuk kemajuan pendidikan nasional Indonesia
Dalam sesi paparan terkait proyeksi dan tantangan LSK Pendidik kursus dan pelatihan, Dr. Kastum selaku kasubdit P2TK Kursus dan Pelatihan, telah memaparkan dengan sangat luas tapi fokus terkait perencanaan dan implementasi tahapan Uji Kompetensi Pendidik Kursus dan Pelatihan, demikian juga sesi diskusi yang di pandu langsung oleh Prof. Dr.Made Yudana, Dr. Nasrullah Yusuf, dari HISPI dan Dr Sumanto sebagai ketua LSK Pendidik Kursus dan Pelatihan. Adu ide dan gagasan semakin “Panas” saja dari seluruh peserta.
Menurut peserta Bimtek Master Penguji Kursus dan Pelatihan, mereka sangat merasa berbahagia, karena semua peserta dalam keadaan sehat dan selalu penuh semangat. Lebih dari itu solidaritas dan kerjasama yang saling mendukung merupakan tradisi baik yang terus berkesinambungan diatara peserta, asosiasi profesi dan semua pengurus LSK Pendidik
Turut hadir dan berpartisifasi dalam kegiatan ini
1. Direktorat P2TK Ditjen Paudni Kemdikbud RI
2. DPP HISPPI
3. DPD HISPPI
4. TUK
5. Peserta Calon Master Penguji Pendidik Kursus dan Pelatihan
Dalam kegiatan ini sekaligus dilakukan pelatikan Pengurus LSK Pendidik Kursus dan Pelatihan Priode 2014-2017 oleh ketua DPP HISPPI, Dr. H. Nasrullah Yusuf, serta pengukuhan oleh Direktur Pendidik dan Tenaga Kependidikan Ditjen Paudni Dr. Nugaan Yulia Wardani. Sebelum kegiatan pengukuhan pengurus LSK, Dr. Nandang Hidayat juga menyampaikan paparannya terkait teknik penyusunan soal uji kompetensi yang meliputi Kompetensi Pedagogik, Kompetensi Kepribadian, dan Kompetensi Sosial, diskusi berlangsung “seru” mendandakan materi yang disampaikan cukup penting dan merupakan penyegaran sekaligus wawasan baru bagi peserta Bimtek Master Penguji.
Selamat Kepada LSK Pendidik Kursus dan Pelatihan beserta seluruh jajaran pengurus, selamat bekerja dan berkarya untuk bangsa, terutama dalam menjamin mutu dan kompetensi peendidik kursu dan pelatihan kita secara nasional. [iP]
Komentar Terakhir