Subscribe: RSS Twitter

Bandung, 2 Mei 2013 Bertepatan dengah Hari Pendidikan Nasional, Direktorat Pembinaan Kursus dan Pelatihan Ditjen Paudni Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, melaksanakan kegiatan peningkatan kapasitas tim sekretariat Penilaian Kinerja LKP Tahun 2013, yang bertempat di Majesty Hotel, Bandung.

Dr. Wartanto, Direktur Pembinaan Kursus dan Pelatihan dalam arahannya mengharapkan partisipasi aktif LKP seluruh Indonesia, untuk berperan secara aktif dalam kegiatan pembelajaran masyarakat berupa kursus dan pelatihan, dan salah satu penjaminan mutu yang dilakukan adalah Penilaian Kinerja LKP yang merupakan bagian dari evaluasi dan pemetaan kursus secara nasional.
Penilaian Kinerja LKP tahun 2013, akan dilakukan terhadap LKP kelompok Vokasional dan Non Vokasional, dan pada tahun 2013 ini akan “menyisir” 1500 LKP seluruh Indonesia.
Penilaian kinerja LKP tahun 2013 akan tetap dilakukan secara online,  dengan verifikator yang berasal dari Pamong Belajar P2Paudni dan BPPaudni 8 regional UPT pusat Ditejen Paudni Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
Hadir dalam kegiatan ini tim sekretariat PK-LKP 2013 dari delapan Regional UPT P2Paudni dan BPPaudni. Tim Sekretariat UPT akan bekerja mengkoordinasioan seluruh kegiatan di masing-masing UPT, termasuk penugasan verifikator dan pendataan terhadap LKP sasaran.
Diharapkan partisipasi dari semua pihak dalam mensukseskan Program PK-LKP tahun 2013,  sehingga progran ini dapat berjalan sesuai target yang ditetapkan, sebagai salah satu penjaminan mutu pendidikan nasional.

Leave a Reply

© 2024 APTO INDONESIA · Subscribe: RSS Twitter · Apto Theme designed by Theme Junkie
Free Web Hosting
HotCamXXX.com